India memiliki kebudayaan yang sudah sangat tua dan besar. Mereka sudah menerapkan budaya tersebut sejak lama, bahkan sejak Indonesia sendi...
India memiliki kebudayaan yang sudah sangat tua dan besar. Mereka sudah menerapkan budaya tersebut sejak lama, bahkan sejak Indonesia sendiri belum mengenal kebudayaan. Oleh karena itu, kita harus melakukan apapun untuk bisa menghormati cara mereka hidup, dengan budaya dan kebiasaan mereka, maka sebaliknya, mereka juga akan menghargai kita.
Melihat beberapa hal yang berbeda diatas, marilah kita lihat sekilas tentang apa yang harus kita lakukan dan apa saja yang sebaiknya tidak kita lakukan :
Hal-hal yang harus dilakukan :
Perhatikan pola hidup dan tingkah laku masyarakat di sekitar Kamu, dan jadikan pola tersebut sebagai petunjuk untuk Kamu bertingkah laku.
Perhatikan tanda-tanda yang terpasang di depan kuil-kuil, atau tempat ibadah lainnya tentang berbagai himbuan seperti penggunaan sepatu dan baju terbuka.
Berbicara dengan bahasa Inggris yang jelas dan standar, tanpa menggunakan idiom-idiom ataupun expressions karena tidak semua orang mampu berbahasa Inggris dengan baik. Layaknya kita hidup di Indonesia, menghormati orang yang lebih tua dan menyayangi yang lebih muda. Jika mengundang tamu orang India untuk makan bersama, perhatikan jenis makanan apa yang mereka makan. Karena tidak sedikit masyarakat yang hanya memakan sayuran (vegetarian).
Berani menawar barang lebih dari biasanya, karena terkadang orang asing diberikan harga lebih mahal sampai beberapa kali lipat.
Bersikaplah tegas masalah waktu apalagi dalam pengurusan hal yang berhubungan dengan administrasi dan birokrasi.
Bersikaplah tegas masalah waktu apalagi dalam pengurusan hal yang berhubungan dengan administrasi dan birokrasi.
Menggunakan pakaian yang sopan seadanya.
Hal-hal yang tidak boleh dilakukan
Menggunakan tangan kiri untuk makan ataupun memberikan sesuatu yang penting.
Menganggap ritual keagamaan sebagai sebuah hiburan, walaupun kadang tarian-tarian dan nyanyian menjadi bagian dari ritual tersebut.
Menunjukkan rasa sukamu pada lawan jenis secara jelas di depan publik dan juga bermesraan di depan umum
.
.
Mengharapkan orang India untuk datang tepat waktu.
Hal-hal lain berkenaan dengan berkehidupan sosial dengan masyarakat dapat kita pahami sendiri ketika kita sudah berada di dalam komunitas tersebut. Asumsi-nya, masyarakat mereka adalah masyarakat yang plural, sehingga terkadang kita harus menyesuaikan diri dengan beberapa pola hidup masyarakat India, meskipun tinggal di satu tempat.
Sebagai tambahan gambaran, saya akan menulis tentang iklim di India dan apa yang harus kita lakukan dalam menghadapi musim-musim yang ada.
India terletak pada kawasan negara yang empat jenis iklim, yaitu lembap tropika, kering tropika, lembap subtropika, dan pergunungan. Iklim di India dipengaruhi oleh pegunungan Himalaya dan Gurun Thar di kawasan perbatasan India dan Pakistan. Kedua kawasan ekstrim tersebut (dingin di Himalaya dan sangat panas di Gurun Thar) memicu dinamika monsoon.
Musim di India
Menurut The India Meteorological Department (IMD), India memiliki empat musim. Empat musim tersebut dibagi sebagai berikut:
Winter atau musim dingin. Musim dingin di India tiba mulai pada bulan Desember sampai dengan awal Maret. Waktu paling dingin di India adalah pada bulan Desember sampai dengan Januari, dengan suhu rata-rata sekitar 07-12 derajat Celsius di kawasan Barat Laut. Suhu semakin meningkat pada daerah yang semakin mendekati garis ekuator (semakin Selatan). Suhu tertinggi pada musim dingin adalah di kawasan India bagian Tenggara. Suhu di daerah Tenggara sekitar 20-25 derajat Celsius pada musim dingin.
Summer atau musim panas. Musim dingin di India dimulai setelah musim dingin berakhir, yaitu Maret sampai dengan Juni (untuk kawasan India bagian Barat Laut dimulai pada April dan berakhir pada bulan Juli). Kawasan terpanas saat musim panas di daerah Barat dan Selatan India adalah pada bulan April, sedangkan di Kawasan Utara India pada bulan Mei. Suhu rata-rata berkisar antara 32-40 derajat Celsius.
Monsoon atau musim hujan. Musim hujan dimulai pada bulan Juni sampai dengan September. Kawasan India Barat Daya akan menjadi begitu lembab. Hujan di daerah Utara akan mulai surut pada bulan Oktober sedangkan di Selatan akan lebih lama. Daerah selatan memiliki curah hujan yang lebih tinggi dibandingkan dengan daerah Utara.
Post-Monsoon yaitu musim setelah musim hujan. Waktunya antara Oktober sampai dengan Desember. Di kawasan Barat Laut India, langit biasanya tanpa awan. Bagian negara lainnya mengalami kemarau.
Untuk kawasan negara Bagian yang dekat dengan pegunungan Himalaya, mereka mengalami tambahan dua musim, yaitu musim semi (spring) dan musim gugur (autumn).
Pakaian yang Sesuai
Melihat kepada keterangan tentang musim di India, kita dapat melihat kebutuhan pakaian kita masing-masing, tergantung kepada daerah mana yang ingin kita kunjungi.
Untuk kawasan Selatan seperti di Hyderabad, Bangalore, Kerala atau Chennai, iklim relatif sama dengan iklim di Indonesia. Musim dingin di daerah-daerah ini tidak terlalu terasa dingin layaknya di Utara. Ini karena posisi mereka yang dekat dengan garis ekuator. Saran untuk mahasiswa yang berniat kuliah di daerah tersebut tidak banyak. Sesuaikan saja pakaian yang selalu kita gunakan di Indonesia untuk hidup di daerah tersebut. Hanya mungkin Kamu akan membutuhkan beberapa pakaian untuk musim dingin. Walaupun tidak sedingin di kawasan Utara, udara di daerah Utara tanpa disadari juga bisa menjadi begitu dingin, atau jika suatu hari Kamu berada di Delhi atau Roorke pada musim dingin.
Sedangkan daerah Utara, seperti Delhi, Roorkee, Punjab, musim dingin di kawasan tersebut sangat terasa dinginnya, sehingga disarankan untuk mempersiapkan pakaian dingin yang cukup. Selain pada waktu musim dingin, misal pada Summer, kembali kita hanya perlu menyesuaikan pakaian yang biasa kita gunakan.
Yang jelas, summer akan terasa sangat panas dan kering di semua daerah, baik di daerah Utara maupun Selatan. Summer bisa mencapai suhu lebih dari 40 derajat pada siang hari. Sedangkan winter, hanya daerah Utara saja yang akan merasakan perbedaan yang signifikan.