Beasiswa Jangka Pendek untuk Pendiri Startup dari Australia Awards Scholarships

Satu program beasiswa yang terkenal dari Australia adalah Australia Awards Scholarships yang bahkan hingga saat ini sudah berlangsung selama...

Satu program beasiswa yang terkenal dari Australia adalah Australia Awards Scholarships yang bahkan hingga saat ini sudah berlangsung selama lebih dari 60 tahun. Guna menambah jangkauan dari program beasiswa yang diberikan oleh Australia Awards Scholarships diadakanlah satu program baru yang berupa sebuah beasiswa jangka pendek atau short course. Seperti apakah program baru dari Australia Awards Scholarships ini?

Short course yang ditawarkan oleh Australia Awards Scholarships ini merupakan sebuah kesempatan bagi masyarakat Indonesia khususnya yang berkecimpung dalam dunia bisnis startup untuk bisa membawa usaha bisnis yang sedang dikembangkan ke tingkat yang jauh lebih tinggi. Meskipun merupakan sebuah beasiswa jangka pendek namun seluruh pembiayaan yang dibutuhkan selama mengikuti program di Australia nanti akan sepenuhnya ditanggung oleh pihak penyedia beasiswa yaitu Pemerintah Australia.


Rincian Beasiswa
Taking Business to the next level: A course for leaders, entrepreneurs and innovators of technology-enabled start-ups adalah penjelasan singkat mengenai beasiswa jangka pendek dari Australia Awards Scholarships ini. Program ini lebih jelasnya ditargetkan untuk pendiri, pemilik, manager, atau juga supervisor dari bisnis startup yang berniat untuk meningkatkan pengetahuan serta kemampuan dalam berbisnis khususnya pada lingkup internasional. Hal ini dirasa sangat penting karena memang startup sudah menjadi satu mode bisnis yang begitu populer saat ini dan ditambah juga fakta bahwa pada akhirnya semua usaha bisnis yang terus berkembang akan menuju ke lingkup pasar internasional.

Program beasiswa short course ini merupakan beasiswa penuh dimana biaya-biaya yang mencakup akomodasi, transportasi, serta kebutuhan hidup sehari-hari akan ditanggung dan disediakan oleh Pemerintah Australia melalui Austalia Awards Scholarships. Program short course dari beasiswa ini akan berlangsung selama 2 minggu di Australia. Menariknya program ini adalah bahwa pemohon wanita dan juga pemohon yang memiliki kekurangan (cacat) tetap akan dipertimbangkan seperti juga pemohon-pemohon yang lain.

Persyaratan Beasiswa
Meskipun hanya menawarkan short course tidak berarti beasiswa ini bisa digunakan oleh siapa saja. Ada hal-hal yang menjadi syarat dari beasiswa ini yang wajib dipenuhi oleh pemohon agar bisa dipertimbangkan dalam seleksi untuk beasiswa ini. Berikut adalah persyaratannya:
   • Pemohon merupakan pendiri, manajer, atau pemegang peranan penting dalam sebuah perusahaan startup yang dibangun dan sudah beroperasi lebih dari 1 tahun namun kurang dari 3 tahun atau bisa juga seorang perwakilan Eselon III atau IV dari State Ministry of Cooperative and Small Medium Enterprises atau Kementerian Teknologi dan Informasi
   • Pemohon memiliki komitmen untuk mempersiapkan dan juga melaksanakan proyek pembangunan sebagai agian dari kursus, mau terlibat secara aktif dalam membina jaringan dengan berbagai petinggi termasuk ketika di Australia, dan juga mau menyebarkan pengetahuan yang didapatkan dalam program ini pada rekan dan kolega
   • Pemohon memiliki gelar pendidikan setingkat Diploma, Sarjana, atau diatasnya
   • Pemohon memiliki kemampuan menggunakan bahasa Inggris yang dibuktikan dengan skor TOEFL 500 atau IELTS 5.0


Pendaftaran Beasiswa
Seperti berbagai program beasiswa lainnya, untuk mendaftarkan diri dalam program ini bisa dilakukan terlebih dahulu dengan mengunduh formulir pendaftarannya di link untuk formulir dalam bahasa Indonesia atau di link untuk formulir dengan bahasa Inggris. Setelah formulir diunduh kemudian harus diisi dan dilengkapi untuk kemudian dikirimkan ke pihak penyeleksi beasiswa melalui email shorttermawards@australiaawardsindonesia.org dengan bagian Subject Email diisi Start-up STA. Permohonan program ini paling lambat bisa dikirimkan pada tanggal 3 Juli 2016. Informasi lebih lanjut mengenai beasiswa ini bisa diperoleh di link yang merupakan website resmi dari Australia Awards.



Nama

Afrika,26,Amerika,67,Amerika Serikat,81,Arab Saudi,13,Asia,237,Australia,75,Austria,13,Beasiswa,306,Beasiswa Amerika,4,Beasiswa Arab Saudi,5,Beasiswa Australia,14,Beasiswa Austria,2,Beasiswa Belanda,10,Beasiswa Belgia,1,Beasiswa Brunei Darussalam,2,Beasiswa Cina,10,Beasiswa Denmark,1,Beasiswa Filipina,3,Beasiswa Finlandia,1,Beasiswa Hongkong,1,Beasiswa Hungaria,1,Beasiswa India,2,Beasiswa Indonesia,3,Beasiswa Inggris,28,Beasiswa Irlandia,1,Beasiswa Jepang,14,Beasiswa Jerman,5,Beasiswa Kamboja,1,Beasiswa Kanada,3,Beasiswa Korea,2,Beasiswa Korea Selatan,5,Beasiswa Malaysia,6,Beasiswa Myanmar,1,Beasiswa New Zealand,3,Beasiswa Perancis,4,Beasiswa Polandia,1,Beasiswa Rumania,1,Beasiswa Selandia Baru,1,Beasiswa Sidney,1,Beasiswa Singapura,3,Beasiswa Skotlandia,1,Beasiswa Slovakia,1,Beasiswa Spanyol,1,Beasiswa Swedia,2,Beasiswa Swiss,3,Beasiswa Taiwan,1,Beasiswa Thailand,3,Beasiswa Tiongkok,1,Beasiswa Turki,5,Beasiswa Uni Emirat Arab,1,Beasiswa Uni Eropa,2,Beasiswa Vietnam,1,Belanda,37,Belgia,10,Brazil,2,Brunei Darussalam,7,Bulgaria,3,Ceko,4,Chili,3,Cina,30,Denmark,10,Destinasi,65,Eropa,313,Event,5,Exchange,26,Fakta Unik,82,Festival Indonesia,2,Filipina,8,Finlandia,16,Hong Kong,6,Hungaria,4,IELTS,6,India,37,Indonesia,113,Info Beasiswa,64,Info Jurusan,12,Info Universitas,34,Inggris,86,Interview,445,Interview di Amerika,13,Interview di Arab Saudi,5,Interview di Australia,23,Interview di Austria,4,Interview di Belanda,12,Interview di Belgia,8,Interview di Ceko,3,Interview di Cina,12,Interview di Damaskus,1,Interview di Denmark,4,Interview di Filipina,3,Interview di Finlandia,10,interview di Hungaria,1,Interview di India,9,Interview di Indonesia,4,Interview di Inggris,32,Interview di Irlandia,1,Interview di Italia,11,Interview di Jepang,22,Interview di Jerman,20,Interview di Kanada,8,Interview di Korea Selatan,28,Interview di Malaysia,1,Interview di Maroko,6,Interview di Meksiko,1,Interview di Mesir,8,Interview di New Zealand,17,Interview di Perancis,25,Interview di Polandia,12,Interview di Portugal,11,Interview di Rusia,3,Interview di Selandia Baru,4,Interview di Singapura,6,Interview di Skotlandia,2,Interview di Spanyol,16,Interview di Swedia,2,Interview di Swiss,2,Interview di Taiwan,5,Interview di Thailand,8,Interview di Tiongkok,9,Interview di Turki,9,Interview di Yaman,1,Interview di Yordania,5,Irlandia,10,Islandia,1,Italia,16,Jakarta,1,Jamaika,1,Jepang,60,Jerman,46,Kanada,27,Karir,13,Kazakhstan,1,Kolombia,4,Korea Selatan,44,Kuliner,21,kuliner khas daerah,7,Kuliner Mancanegara,14,Launching Buku,1,Lebanon,3,Lithuania,1,LPDP,4,Malaysia,27,Maroko,9,Media,249,Meksiko,7,Mesir,19,motivasi,2,New York,1,New Zealand,15,News,3,Norwegia,2,Paraguay,1,Perancis,48,Polandia,14,Portugal,15,PPI,6,Prancis,1,Press Release,1,Prestasi,1,Profil PPI,7,Profil Universitas,51,Qatar,2,Rekomendasi,1,Rumania,2,Rusia,13,Selandia Baru,24,Sidney,1,Simposium Internasional PPI Dunia 2016,6,Singapura,30,Skotlandia,4,Slovakia,1,Spanyol,24,Student Life,150,Studenthack,348,Surabaya,2,Swedia,19,Swiss,15,Taiwan,9,Thailand,13,Tiongkok,19,Tips,7,Tips Beasiswa,16,Tips Belajar Bahasa Inggris,9,Tips Kuliah ke Luar Negeri,89,Tips Travelling,6,Tips Umum Kuliah di Luar Negeri,105,Tips Umum Kuliah Di Negeri Sendiri,47,TOEFL,12,Tokoh Dunia,2,Tokoh Indonesia,20,Traveling,6,Turki,20,Uni Emirat Arab,1,Uni Eropa,2,Universitas,36,Universitas Terbaik,56,Uruguay,2,Vietnam,1,Yaman,1,Yogyakarta,3,Yordania,5,Yunani,3,
ltr
item
Berkuliah.com: Beasiswa Jangka Pendek untuk Pendiri Startup dari Australia Awards Scholarships
Beasiswa Jangka Pendek untuk Pendiri Startup dari Australia Awards Scholarships
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg3cHyx2wvbsbUWiktS80mjOaLvhjrVVV5F32dQWd5jO8Un1D-Zxr1BxQYxkEprDUzxG7xck8dT840V_X9i2lXSqGZVgF78LvpNYeZTNfHhxlhJai3VyUfgWYbLLkWs6fMNbUFJpWw2djI/s640/Snap+2016-07-01+at+09.46.29.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg3cHyx2wvbsbUWiktS80mjOaLvhjrVVV5F32dQWd5jO8Un1D-Zxr1BxQYxkEprDUzxG7xck8dT840V_X9i2lXSqGZVgF78LvpNYeZTNfHhxlhJai3VyUfgWYbLLkWs6fMNbUFJpWw2djI/s72-c/Snap+2016-07-01+at+09.46.29.png
Berkuliah.com
http://www.berkuliah.com/2016/07/beasiswa-jangka-pendek-untuk-pendiri.html
http://www.berkuliah.com/
http://www.berkuliah.com/
http://www.berkuliah.com/2016/07/beasiswa-jangka-pendek-untuk-pendiri.html
true
6823463133590324440
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy